Italia ke Prancis, Conte: Nggak Gampang

Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 11 Oktober 2015 | 06:48 WIB
Italia ke Prancis, Conte: Nggak Gampang
Pelatih Antonio Conte rayakan kemenangan timnya atas Azerbaijan (11/10) [Reuters/David Mdzinarishvili]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Italia Antonio Conte mengaku senang atas keberhasilan timnya melaju ke putaran final Piala Eropa 2016. Italia memastikan satu tempat di Prancis usai mengalahkan Azerbaijan 3-1.

Conte mengaku bahwa perjalanan Italia untuk bisa ke Prancis tidak mudah. Dan hal tersebut menjadi bukti baginya untuk terus meningkatkan performa Azzurri.

"Kelihatannya memang mudah saat kami sudah dipastikan tampil di putaran final. Tapi percayalah, tidak mudah untuk bisa lolos," kata Conte usai pertandingan.

"Saya senang kami bisa bekerjasama dengan baik dan tim sudah mulai berkembang. Jadi kami akan melanjutkan kerja keras kami," tambahnya.

"Performa tim saya berubah, dan kami harus melanjutkan untuk bisa terus berkembang. Hari ini bahkan kami mengubah formasi. Jadi masih banyak hal yang harus disempurnakan," tambahnya lagi. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI