Suara.com - Manchester United rupanya berusaha membeli striker Brasil, Alexandre Pato, di bursa transfer awal musim ini. Informasi itu dibuka sendiri oleh Pato, mantan pemain AC Milan, pada Kamis (24/9/2015).
"Saya menerima tawaran menarik dari Manchester United, dua jam sebelum jendela transfer ditutup. Saya sendiri baru mengetahui adanya tawaran itu setelah bursa ditutup," kata Pato dalam sebuah wawancara dengan stasiun televisi Brasil.
Pato sebelumnya disebut-sebut akan pindah ke Tottenham Hotspur dan striker timnas Brasil itu mengaku bahwa peluang untuk pindah ke klub lain masih terbuka di masa depan.
"Saya tak akan berbohong, saya pasti memikirkan soal masa depan. Saya sudah membicarakan ini dengan keluarga saya, tentang apa yang akan terjadi, di mana saya akan bermain tahun depan," kata dia.
"Kini saya hanya fokus di Sao Paulo," imbuh dia.
Striker berusia 25 tahun itu membela Sao Paulo dengan status pinjaman dari Corinthians. Ia mengaku tak ingin kembali ke Corinthians, klub yang membelinya dari AC Milan.
Di Sao Paulo, Pato baru mencetak sembilan gol dari 27 laga. (Reuters/Goal)
Manchester United Gagal Dapatkan Pato di Bursa Transfer
Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 25 September 2015 | 06:02 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Erik Ten Hag Pergi, Manchester United Petik Kemengan Perdana di Liga Europa 2024/2025
08 November 2024 | 07:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI