Hadapi Arsenal, Mourinho: Chelsea Tak Boleh Kalah Lagi

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 18 September 2015 | 17:09 WIB
Hadapi Arsenal, Mourinho: Chelsea Tak Boleh Kalah Lagi
Reaksi manajer Chelsea Jose Mourinho saat timnya menjamu Maccabi Tel-Aviv di Stamford Bridge (17/9) [Reuters/John Sibley]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Chelsea Jose Mourinho menegaskan bahwa skautnya tidak boleh mendapatkan hasil buruk di Premier League. Mourinho menegaskan hal itu disaat mempersiapkan diri menghadapi pesaing besarnya, Arsenal di Stamford Bridge.

Jadwal pekan keenam Premier League ini hubungan antara Mourinho dan manjer Arsenal, Arsene Wenger  akan kembali menjadi perhatian. Saat Chelsea menang 2-0 di Stamford Bridge di musim lalu, Wenger dan Mourinho hampir saja saling baku pukul di pinggir lapangan.

Memasuki pertandingan tersebut, The Blues mengalami kekalahan beruntun di Premier Lague, sedangkan Arsenal tidak terkalahkan di empat laga domestik. Namun kontras dengan penampilan Chelsea di Liga Champions, dimana mereka menang besar 4-0 atas Maccabi Tel Aviv, sedangkan Arsenal kalah.

Kali ini, Mourinho pun berharap skuatnya tidak mendapatkan hasil buruk lagi saat menghadapi Arsenal yang disebutnya sebagai lawan berat.

"Kami datang dengan perasaan yang berbeda," ungkap manajer asal Portugal ini kepada Chelsea TV seperti dilansir Sport Mole. "Kami dapat membangun keadaan pikiran yang berbeda. Sabtu adalah pertandingan besar, itu (Arsenal) adalah rival besar."

"Hasil ini dapat membawa kami dalam situasi yang lebih baik. Kami terlalu banyak mendapatkan hasil buruk. Kami tidak bisa mendapatkan hasil seperti itu lagi," tukas Mourinho.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI