Pemain Ini Lebih Hebat dari Messi dan Ronaldo

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 18 September 2015 | 09:15 WIB
Pemain Ini Lebih Hebat dari Messi dan Ronaldo
Cristiano Ronaldo - Lionel Messi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Roberto Carlos mengklaim bahwa pemain terhebat di dunia saat ini bukanlah Lionel Messi ataupun Cristiano Ronaldo. Menurut eks punggawa Real Madrid berkepala plontos tersebut, pemain muda Brasil, Neymar, adalah yang terhebat.

"Semua orang hanya membicarakan siapa yang terhebat di antara Messi dan Ronaldo. Bagi saya jawabnya adalah Neymar," tukas Carlos.

"Neymar bermain jauh lebih hebat di barcelona ketimbang di Brasil. Hal itu karena tim (Barcelona) lebih solid," sambungnya.

"Dia bermain bersama Messi dan Luis Suarez di Barcelona, dan itu membuatnya semakin nyaman," tambahnya lagi.

Bergabung dengan Barcelona sejak tahun 2013, Neymar sudah mengoleksi lima trofi bersama Barcelona. Lima trofi yang diborongnya bersama Barcelona dalam dua musim tersebut adalah trofi La Liga, Copa del Rey, Super Spanyol, Liga Champions dan Piala Super Eropa. (Mirror)

BERITA MENARIK LAINNYA: 

TKW Diduga Tewas Dimutilasi Majikan Ternyata Masih Hidup

Gara-gara Nainggolan, Pemain Barcelona Ini Bakal Menepi Lama

Kasus Tabrak Mati Driver Gojek Bikin Supir Kopaja Ini Ketakutan

Roma "Parkir Bus", Suarez: "Kayak Nggak Tahu Gaya Italia Aja"

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI