PSSI Siap Temui Menpora

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 01 September 2015 | 05:00 WIB
PSSI Siap Temui Menpora
Kantor PSSI yang baru, Jakarta, Sabtu (3/1). [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) La Nyalla Mattalitti menyatakan kesiapannya bertemu empat mata dengan Menpora Imam Nahrawi demi perbaikan sepak bola Tanah Air.

"Saat bertemu di Bali, Beliau ngomong mau bertemu empat mata dengan saya. Saya iyakan dan yang penting niatnya untuk memperbaiki sepak bola Indonesia. Saya tinggal tunggu undangannya," jelas La Nyalla usai menyaksikan pertandingan PSM lawan Persegres di Makassar, Senin (31/8/2015).

Soal agenda pertemuannya dengan Menpora, dirinya belum bisa memastikan karena masih menunggu undangan dari Menpora. Namun demikian, kata dia, Ia mengaku siap bertemu kapan pun dan dimana pun agar persepak-bolaan Indonesia bisa kembali berjalan normal.

Bahkan dirinya berharap segera mendapatkan undangan pertemuannya agar apa yang selama ini terjadi seperti pemain, pelatih, ofisial yang tidak mendapatkan biaya untuk kehidupannya bisa kembali berjalan normal.

"Masalah pemain, pelatih, ofisial, pembinaan usia dini hingga mengikuti ajang internasional tentu hal yang harus segera diselesaikan. Saya belum tahu kapan pertemuannya namun yang pasti saya siap kapan dan dimanapun," katanya.

Untuk pertemuan dengan Menpora, dirinya tentu saja akan meminta kesedian Menpora untuk mencabut sanksi atau pembekuan PSSI. Jika sudah dicabut maka otomatis organisasi sepakbola Indonesia itu bisa kembali melanjutkan program yang sedang terhenti.

Menuruut dia, sanksi FIFA tidak akan lepas selama masih ada intervensi dari pemerintah. Namun jika pemerintah ingin membuat sepak bola lebih maju, dirinya mendukung penuh dan mempersilahkan untuk bersama-sama mengawalnya.

"Untuk itu mari kita bersama-sama mengawal dan mengelola bersama. Soal tata kelola dari pemerintah kami belum tahu. Namun jika ingin bersama-sama dalam pengelolaan yang lebih baik tentu kita persilahkan," ujarnya.

Direktur Klub PSM, Sumirlan mengaku sengaja mengundang Ketua PSSI tersebut untuk melihat secara langsung pertandingan perdana Grup D di Makassar. Selain datang menyaksikan pertandingan PSM, kata dia, momen ini juga akan dimanfaatkan untuk berdiskusi terkait kondisi persepakbolaan terkini.

Dalam kesempatan itu pula, La Nyalla menyempatkan diri memberikan selamat pada pemain PSM yang sukses mengalahkan Persegres Gresik United pada laga perdana Grup D di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulsel.

"Kami memang meminta kesiapannya untuk hadir di laga perdana di Makassar. Kehadiran Ketua PSSI tentunya semakin menambah kemeriahan," jelasnya. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI