Suara.com - Bintang Barcelona Lionel Messi menyampaikan ucapan selamat dan harapan bagi rekan setimnya, Pedro, yang hengkang dari Camp Nou ke Stamford Bridge untuk merumput bersama Chelsea.
Lewat laman Facebooknya, Messi menyampaikan rasa hormatnya kepada sang winger, rekan seperjuangannya di Barca.
"Kami telah berbagi banyak momen hebat bersama selama tahun-tahun belakangan. Semoga berhasil di babak baru kehidupanmu, Pedro!" tulis Messi di laman Facebooknya itu.
Bersama Messi dan Barca, Pedro mencicipi lima gelar La Liga dan tiga gelar Liga Champions. Namun, belakangan ini memang Pedro tak terlalu sering diturunkan oleh pelatih Luis Enrique. Posisinya lebih sering diisi oleh bintang Uruguay Luis Suarez dan striker Brasil, Neymar Jr.
Sebelum resmi dipinang oleh The Blues, santer beredar kabar bahwa Pedro akan merapat ke Old Trafford untuk memperkuat Manchester United.
Bagi Chelsea, kedatangan Pedro adalah anugerah. Dengan bekal pengalaman dan kreativitasnya yang tinggi, Pedro bisa jadi aset berharga buat skuat asuhan Jose Mourinho.
Meninggalkan klub yang membesarkan namanya, Pedro pun tahu diri. Lewat akun Twitternya, Pedro menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Barca.
"Amat bahagia, saya sudah Biru! Terima kasih untuk kalian semua dan khususnya @FCBarcelona yang membantu saya mencapai titik ini @ChelseaFC," kicau Pedro.
Bersama Eden Hazard dan Diego Costa, Pedro bisa jadi trio mematikan Chelsea. Namun, sepertinya striker ini masih butuh banyak penyesuaian di Liga Premier, kompetisi yang sepenuhnya baru baginya. (Bleacherreport)