Jadi Penentu, Mascherano: Pedro Jangan Pergi

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 12 Agustus 2015 | 10:00 WIB
Jadi Penentu, Mascherano: Pedro Jangan Pergi
(kiri-kanan) Javier Mascherano, Lionel Messi, Ivan Rakitic, Luis Suarez, Andres Iniesta dan Dani Alves berpose di dekat trofi Piala Super Eropa (12/8) [Reuters/David Mdzinarishvili]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Punggawa Barcelona Javier Mascherano mengatakan Pedro Rodriguez harus tetap berseragam Los Cules. Hal itu dilontarkan pemain asal Argentina usai Barcelona merengkuh Piala Super Eropa.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Tbilis, Georgia, Rabu (12/8/2015) dini hari WIB, Barcelona menang tipis 5-4 atas Sevilla. Dalam laga itu, Pedro keluar sebagai penentu kemenangan Barcelona lewat golnya di menit 115 babak tambahan waktu.

"Saya harap Pedro menetap di sini. Dia adalah salah satu dari pemain yang tercipta untuk pertandingan penting seperti ini," tukas Mascherano.

"Pertandingan seperti ini mungkin jarang untuk bisa disaksikan, karena ada saat kami merasa frustasi (dalam pertandingan tersebut)," komentarnya soal pertandingan yang berlangsung ketat.

"Kami mampu mengendalikan pertandingan tapi sayang kami melepasnya. Tapi akhirnya kami senang bisa meraih kemenangan. Kami harus memperbaiki beberapa hal agar kami tidak lagi menyulitkan diri sendiri," tambahnya.

Sebelum pertandingan, Pedro dikabarkan telah menemui Direktur Olahraga Barcelona Robert Fernandez. Dalam pertemuan tersebut, Pedro mengatakan ingin meninggalkan Camp Nou.

Sejak beberapa waktu lalu, Pedro gencar dikabarkan bakal hijrah ke Liga Premier Inggris. Di liga termahal di dunia itu, Pedro digadang-gadang bakal berseragam Manchester United. (Football Espana)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI