Messi, Mascherano Puji Sentuhan Magis Pedro

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 12 Agustus 2015 | 09:26 WIB
Messi, Mascherano Puji Sentuhan Magis Pedro
Lionel Messi luapkan kegembiraannya usai Pedro Rodriguez mencetak gol ke gawang Sevilla (12/8) [Reuters/David Mdzinarishvili]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mengawali musim 2015/16, Barcelona berhasil meraih Piala Super Eropa. Menghadapi juara Liga Europa, Sevilla, Barcelona menang tipis 5-4.

Dalam laga tersebut, Sevilla sempat unggul lebih dulu di awal laga lewat aksi Ever Banega. Namun keunggulan tersebut tidak berlangsung lama setelah gol Lionel Messi, Rafinha dan Luis Suarez membalikkan keadaan.

Tertinggal 4-1, Sevilla tampil mengejutkan dan berhasil menyeimbangkan kedudukan sehingga pertandingan berlanjut ke babak tambahan. Dan di babak itulah, Sevilla harus mengakui keunggulan Barcelona usai Pedro Rodriguez mengunci kemenangan Los Cules.

Pedro masuk ke arena pertandingan menggantikan Rafinha di babak tambahan. Beberapa menit sebelum pemain 28 tahun itu keluar sebagai penentu kemenangan Barcelona di menit 115.

Bintang Barcelona Lionel Messi memuji performa Pedro. Menurutnya, Pedro berhak atas semua pujian setelah keluar sebagai penentu hasil pertandingan.

"Dia (Pedro) berhak atas semuanya yang sudah dan terus dia berikan untuk klub," puji Messi.

Namun saat ditanya soal kemungkinan Pedro menetap di Barcelona musim ini, Messi mengaku tidak tahu karena keputusan ada di Pedro.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi padanya. Ini adalah keputusan yang harus dia ambil. Tapi apapun yang dia putuskan, dia pantas mendapatkannya," tambahnya.

Sementara itu Javier Mascherano berharap Pedro menetap di Camp Nou dan berharap sentuhan magisnya tetap bersama Barcelona.

"Saya harap Pedro menetap di sini. Dia adalah salah satu dari pemain yang tercipta untuk pertandingan penting seperti ini." (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI