Suara.com - 'Perang dingin' antara manajer Chelsea Jose Mourinho dengan manajer Arsenal Arsene Wenger memang sudah menjadi rahasia publik. Buruknya hubungan manajer asal Portugal dan Prancis itu kembali terlihat saat Chelsea dan Arsenal berhadapan di Wembley, Minggu (2/8/2015).
Dalam laga yang berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan The Gunners tersebut, Mourinho terlihat enggan untuk menjabat tangan arsitek The Gunners. Bahkan usai menerima medali, Mou menjabat tangan para pemain Arsenal, tapi tidak dengan Wenger.
Diberondong pertanyaan oleh media, manajer berjuluk The Special One hanya menanggapi dengan datar.
"Yang saya lakukan adalah layaknya status saya sebagai manajer. Yaitu menunggu para pemenang dengan cara bagaimana mereka ingin menghampiri," kata Mou.
"Dan setiap pemain Arsenal datang ke arah saya, dan itu adalah hal termudah untuk dilakukan karena saya memang berdiri di situ," jelas manajer yang musim lalu sukses membawa Chelsea meraih gelar Liga Premier.
"Jika ada orang yang tidak ingin datang ke arah saya, itu lain cerita," tegasnya. (Soccerway)
Ogah Jabat Tangan Wenger, Ini Komentar Mourinho
Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 03 Agustus 2015 | 07:24 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Man United Incar Murid Mourinho sebagai Pengganti Erik ten Hag, Siapa Dia?
29 Oktober 2024 | 14:59 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI