Suara.com - Manajer Chelsea Jose Mourinho santai menanggapi kondisi Gary Cahill dan Diego Costa. Mourinho tetap berharap kedua pemainnya tersebut bisa tampil menghadapi Arsenal di Community Shield.
Kemenangan Chelsea atas Barcelona lewat adu penalti dalam laga pra musim harus dibayar dengan cedera dua pemainnya. Pasalnya, Cahill dan Costa mendapatkan cedera saat pertandingan yang digelar di FedEx Field, Rabu (29/7/2015) pagi WIB.
Cahill harus meninggalkan lapangan tidak lama setelah dia mencetak gol kedua Chelsea guna membuat skor imbang 2-2. Kemungkinan Cahill mengalami patah hidungnya saat berebut bola dengan kiper Barca Jordi Masip.
Sementara Diego Costa kemungkinan mengalami masalah pada hamstringnya. Mourinho pun mengungkapkan kondisi kedua para pemainnya tersebut setelah mereka mengalahkan Barcelona dalam adu penalti.
"Cahill berpeluang mengalami patah tulang hidungnya, mungkin ya , mungkin tidak. Jika tidak, sempurna, jika ya, dia akan memakai topeng besok agar siap untuk laga Minggu (Community Shield)," ungkap Mourinho.
"Diego merasa ada sedikit hal dalam hamstringnya. Kami yakin bahwa itu hanya perasaanya saja, tidak lebih dari itu. Namun kami tetap harus menunggu," tukas manajer Chelsea itu. (Sport Mole)
Mourinho Santai Soal Cedera Cahill dan Costa
Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 29 Juli 2015 | 14:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
24 November 2024 | 16:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI