Suara.com - Filipe Luis kembali ke Spanyol setelah diboyong kembali Atletico Madrid dari Chelsea. Pemain internasional Brasil ini pun bertekad untuk tetap membuat sejarah bersama Atletico
Bek Brasil ini telah direkrut kembali oleh Atletico dari Chelsea dan diikat kontrak selama empat tahun. Filipe Luis setuju kembali ke Vicente Calderon setelah kesulitan masuk skuat utama Chelsea dan hanya 20 kali tampil di musim lalu.
Filipe Luis pun sangat antusias bisa kembali memperkuat Atletico Madrid dimana pada kesempatan pertama dia telah bermain 184 laga untuk klub tersebut. Tekad Luis pun tetap sama membuat sejarah bersama Rojiblancos.
"Pada hari ini saya telah menjadi pemain Atletico Madrid lagi. Saya ambil kesempatan ini untuk berterima kasih kepada semua keluarga Chelsea untk tahun yang hebat saya bersama mereka," ungkap Luis.
"Tentu saja untuk Atletico Madrid atas usaha besarnya membawa saya kembali ke klub. Saya juga berterima kasih kepada fans Atletico Madrid atas dukungan dan cinta yang mereka tunjukkan sepanjang tahun, terutama beberapa hari ini," ujarnya.
"Sekarang aku hanya konsen dengan diri saya pada perintah pelatih dan mulai bekerja dengan tim dan berjuang untuk terus membuat sejarah dengan Atletico Madrid. Terima kasih untuk semuanya!" (Espnfc)
Kembali ke Atletico, Ini Tekad Filipe Luis
Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 29 Juli 2015 | 13:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Siapa Quicue Flores? Diklaim Berdarah Nusa Tenggara Timur, Eks Pelatih Diego Forlan
01 Desember 2024 | 09:20 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI