Masih Ada Rekor Transfer Lain yang Dibuat Sterling

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 15 Juli 2015 | 15:00 WIB
Masih Ada Rekor Transfer Lain yang Dibuat Sterling
Pemain baru Manchester City Raheem Sterling menyapa fansnnya saat tiba di Etihad Stadium. Reuters/Andrew Yates
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepindahan Raheem Sterling dari Liverpool bukan hanya menjadikan dirinya sebagai pemain Inggris dengan transfer termahal. Masih ada beberapa catatan rekor lainnya dari kepindahan winger internasional Inggris ini.

Sterling telah meninggalkan Anfield dan resmi bergabung dengan City dengan transfer 49 juta Poundsterling. Dengan transfer tersebut Sterling tercatat sebagai menjadi pemain Inggris dengan transfer termahal.

Ia mengalahkan rekor tranfers Andy Carroll saat diboyong Liverpool dari Newcastle United dengan transfer 35 juta Poundsterling pada 2011. Transfer Sterling juga merupakan transfer kedua tertinggi di Inggris yang pernah ada.

Rekor tertinggi masih dipegang Fernando Torres dari Liverpool ke Chelsea dengan transfer 50 juta poundsterling pada Januari 2011. Seperti dilansir infostrada, Sterling juga menjadi pemain termahal kedua transfer antara dua klub Inggris setelah Torres.

Namun, transfer Sterling ke City juga membuat dia menjadi pemain termahal dunia di bawah usia 21 tahun. Winger Inggris ini mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Lucas Moura dari Sao Paolo ke Paris St Germain dengan 45 juta Poundsterling.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI