Ini Alasan Pirlo Tinggalkan Juventus

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 08 Juli 2015 | 07:07 WIB
Ini Alasan Pirlo Tinggalkan Juventus
Andrea Pirlo [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Andrea Pirlo mengungkapkan bahwa siklus karirnya di Juventus telah berakhir. Gelandang veteran Italia ini mengatakan hal itu menyusul kepindahannya ke New York City FC.

Pirlo bergabung dengan tim MLS dengan free transfer setelah tersisa satu tahun sebelum kontraknya di Juve berakhir. Pemain berusia 36 tahun itu pun mengungkapkan bahwa ini adalah saat yang tepat meninggalkan Juventus.

"Itu akan lebih baik mengakhirinya dengan kemenangan," kata Pirlo saat berbicara kekalahan skuatnya di final Liga Champions. "Meski demikian siklus saya sudah berakhir. Saya butuh tantangan baru, dan City adalah pilihan terbaik."

"Saya memiliki empat tahun yang fantastis (di Juventus) dimana kami memulai dari awal dan membantu tim juara yang meraih sukses luar biasa. Saya berharap bisa melakukan di sini di New York juga," ujarnya.

Pirlo juga yakin kepindahannya ke MLS tidak akan mempengaruhi peluangnya masuk dalam skuat Italia.

"Ini tidak mengubah apapun bagi saya. Saya telah bericara dengan dia (pelatih Antonio Conte), dia tahun ini adalah liga kompetitif, tak ada yang berubah dan saya akan melakukan segalanya untuk dipanggil di Piala Eropa," ujarnya

"Saya sedih harus pergi, tapi kami semua memiliki pilihan dalam hidup saya, dan itu adalah saat yang tepat untuk meninggalkan Italia. Saya bermain dengan tim terbaik [Inter, Milan and Juve] dan saya tidak melihat jersey lain," kata Pirlo.

"Saya selalu senang mewakili Italia dengan jersey klub atau timnas. Saya Italiam dan di hati saya akan selalu ada di sana," tukasnya. (Football Italia)   

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI