Suara.com - Striker internasional Kamerun Samuel Ato'o telah meninggalkan Sampdoria. Klub Italia ini mengkonfirmasikan telah mengfakhir kontrak Eto'o dan kabarnya dia akan bergabung dengan klub Turki, Antalyaspor.
Eto'o yang bergabung dengan Sampdoria dari Everton pada Januari lalu hanya mencetak dua gol dari 18 kali penampilannya di Seri A. Kini dia dikabarkan telah sepakat bergabung dengan klub Turki Antalyaspor.
Mantan pemain Barcelona dan Inter Milan ini memang baru menjalani lima bulan dari dua setengah tahun kontraknya. Namun Eto'o dikabarkan ingin meninggalkan Il Samp sejak Februari lalu dikabarkan tidak cocok dengan pelatih Sinisa Mihajlovic.
"Selamat tinggal pemain. Ini menyenangkan dan sebuah kebanggaan memiliki Anda bersama dengan kami, sampai bertemu di lapangan dengan jersey paling indah di dunia," kata Presiden Sampdoria Massimo Ferrero dalam pernyataannya.
"Kami berharap yang terbaik untuk kelanjutan karir Anda yang cerah. Ingat bahwa untuk juara seperti Anda pintu klub saya Sampdoria selalu terbuka." ungkapnya. (Scoresway)
Kontrak Diakhiri, Eto'o Tinggalkan Sampdoria
Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 29 Juni 2015 | 23:39 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Nasib Sial Emil Audero: Penghangat Bangku Cadangan Como
14 September 2024 | 13:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 16:05 WIB
Bola | 15:45 WIB
Bola | 15:28 WIB
Bola | 15:10 WIB
Bola | 14:21 WIB