Suara.com - Kolombia sukses meraih tiga poin setelah mengalahkan tim favorit Brasil 1-0 di laga Grup C Copa America. Gol tunggal kemenangan Kolombia dicetak oleh Jeison Murillo di babak pertama.
Pada laga Estadio Monumental David Arellano, Kamis (18/6/2015) pagi WIB, kedua tim harus mengakhiri pertandingan dengan sepuluh pemain. Neymar dari Brasil dan Carlos Bacca dari Kolombia mendapatkan kartu merah menjelang akhir laga.
Kedua tim sudah saling menekan sejak awal pertandingan. Ancaman pertama Brasil datang dari sepakan kaki kanan Willian di menit ke-2 namun dapat diblok. Kolombia balik menekan lewat tendangan kaki kiri James Rodríguez yang juga dapat diblok.
Meski kedua saling mencoba menekan namun Kolombia mampu memanfaatkan dengan baik satu peluang di menit ke-36. Berawal dari tendangan bebas Juan Cuadrado ke depan gawang Brasil dan sempat terjadi perebutan bola.
Namun, Jeison Murillo akhirnya berhasil mendapatkan bola lepas tersebut dengan melepaskan satu sepakan kai kirinya ke gawang Brasil dan membuat Kolombia memimpin 1-0. Meski sudah unggul, Kolombia masih terus mencoba menekan Brasil.
Radamel Falcao masih gagal memanfaatkan peluangnya, begitu juga tim Brasil lewat sundulan Neymar di akhir babak pertama juga belum membuahkan hasil. Hingga Turun minum Kolombia masih tetap unggul 1-0.
Di babak kedua, Brasil dan Kolombia juga sama - sama memiliki peluang. Namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tidak ada gol tambahan yang tercipta dan Kolombia pun memastikan meraih tiga poin pertamanya di laga keduanya.
Namun di akhir pertandingan sempat terjadi keributan antara para pemain kedua tim di lapangan. Alhasil wasit harus mengeluarkan dua kartu merah, satu buat kapten tim Brasil, Neymar dan satu lagi buat pemain Kolombia Carlos Bacca.
Dengan hasil tersebut, tiga tim memiliki poin yang sama yaitu tiga poin di Grup C yaitu Venezuela, Brasil dan Kolombia. Namun Venezuela baru memainkan satu pertandingan dan baru akan bermain melawan Peru besok.
Kolombia Tekuk Brasil, Neymar Dikartu Merah
Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 18 Juni 2015 | 09:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI