Suara.com - Filippo Inzaghi mengaku merasa pahit dan kecewa setelah dipecat oleh AC Milan. Inzaghi menegaskan bahwa dia kecewa karena tidak dapat menyelesaikan pekerjaan yang sudah dimulainya di San Siro.
Pelatih berusia 41 tahun ini akhirnya kehilangan posisinya di klub raksasa Italia itu setelah meraih hasil mengecewakan di Seri A. Rossoneri hanya finis di posisi ke-10 dan untuk dua musim berturut turut mereka gagal tampil di kompetisi Eropa.
Inzaghi pun dipecat karena dianggap gagal untuk mengangkat Milan kembali berprestasi. Klub AC Milan mengumumkan bahwa telah menunjuk Sinisa Mihajlovic sebagai pelatih baru Rossoneri.
"Ini melengkapi pengalaman yang tidak terlupakan yang juga telah memperkaya saya baik dari sudut pandang profesional dan juga pribadi," tulis Inzaghi halaman akun Facebook resminya seperti dilansir Scoresway.
"Saya berterima kasih kepada Milan untuk memberi saya kesempatan besar ini, saya melakukan yang terbaik, dengan semua staf saya, bekerja setiap hari dengan keinginan, gairah dan dedikasi," ujarnya
"Sayangnya, hal itu tidak cukup, dan hal-hal tidak berjalan seperti yang kita harapkan. Masih ada kepahitan dan kekecewaan bahwa saya tidak diberi kesempatan untuk melanjutkannya," keluh Inzaghi
"Dengan tahun pengalaman lebih saya pasti lebih bergairah dan mendapat pengetahuan ... tapi itulah sepakbola. Milan akan selalu berada di hati saya, saya akan mendukung dan bergembira bagi mereka -. Selalu."
Dipecat AC Milan, Ini Komentar Inzaghi
Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 17 Juni 2015 | 06:36 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pandji Pragiwaksono Ungkit Lagi Jawaban Blunder Erick Thohir Tentang Trio Belanda Inter Milan
09 Januari 2025 | 13:58 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI