Suara.com - Persis akhirnya berhasil lolos babak semifinal setelah bermain imbang 1-1 melawan PSIS pada pertandingan lanjutan Turnamen Piala Polda Jawa Tengah di Stadion Manahan Solo, Minggu (14/6/2015).
Persis setelah bermain imbang 1-1 melawan PSIS, maka tim yang dikenal Laskar Sambernyawa itu, hanya menambah satu poin sehingga totalnya menjadi tujuh poin di Grup A bersama PSIS, Persijap Jepara dan PSIR Rembang.
Menurut Pelatih Persis Solo Aris Budi Sulistyo, timnya akhirnya bisa maju ke semifinal mendampingi PSIS Semarang yang lebih dahulu lolos di Grup A Piala Polda Jateng 2015 ini.
PSIS menempati puncak klasemen Grup A dengan nilai 14 poin dan disusul Persis (tujuh), dan Persijap Jepara juga tujuh poin tetapi kalah selisih gol, dan terakhir PSIR Rembang (enam).
"Tim grup A yang lolos PSIS Semarang dan Persis Solo, sedangkan Grup B yang sudah dipastikan lolos Persibas Banyumas, sedangkan satu timnya lainnya yang lolos maju, hasil pertandingan antara PSCS Cilacap melawan Persip Pekalongan, yang digelar Minggu malam ini," katanya.
Menurut Arus Budi, timnya akan mulai laga kembali pada semifinal yang digelar tanggal 24 Juni mendatang atau bersamaan bulan puasa.
"Kami belum tahu siapa lawan Persis di semifinal, kemungkinan pemenang antara PSCS dan Persip," katanya.
Menyinggung soal evaluasi yang harus dibenahi Persis usai ditahan imbang PSIS, Aris Budi menjelaskan, timnya masih perlu banyak latihan mental seperti yang diperagakan PSIS di Stadion Manahan Solo. Tim yang dijuluki Panser Biru itu, meski keluar ke kadang lawan tetap berani bermain terbuka.
"Persis harus memiliki mental seperti pemain PSIS. Sehingga, pemainnya setiap pertandingan tidak ada beban mental, dan mereka bisa memngembangkan permainan dengan baik," kata Aris Budi.
Selain itu, Persis masih banyak evaluasi terutama lini belakang dan penyelesaian akhir yang sering gagal memanfaatkan peluang untuk menjadi gol.
"Kami mencatat ada lima peluang Persis tidak menjadi gol saat menjamu PSIS. Aanak-anak kurang tenang dan mempunyai beban mental harus cepat-cepat memenangkan pertandingan," katanya.
Menurut Aris Budi, pihaknya akan menggenjot latihan stamina, mental, dan membiasakan bertanding pada malam hari sebelum maju ke semifinal nanti.
"Kami berharap bisa bertemu kembali dengan PSIS Semarang di babak final Piala Polda Jateng," kata Aris Budi. (Antara)
Imbangi PSIS, Persis Melaju ke Semifinal Piala Polda Jateng
Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 14 Juni 2015 | 21:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI
Bola | 10:39 WIB
Bola | 10:36 WIB
Bola | 10:03 WIB
Bola | 09:47 WIB
Bola | 09:33 WIB
Bola | 09:19 WIB