Mascherano, 5 Musim di Barca, 2 Kali Angkat Trofi Liga Champions

Ruben Setiawan Suara.Com
Senin, 08 Juni 2015 | 09:00 WIB
Mascherano, 5 Musim di Barca, 2 Kali Angkat Trofi Liga Champions
Javier Mascherano. (Reuters/Albert Gea)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari ini, 31 tahun yang lalu, Javier Mascherano lahir di San Lorenzo, Argentina. Pemain bernama lengkap Javier Alejandro Mascherano ini adalah bek yang kini membela raksasa Eropa, Barcelona.

Mascherano baru saja merengkuh trofi Liga Champions bersama El Barca usai menumbangkan Juventus 3-1 di Olympiastadium, Berlin, Minggu dini hari lalu. Bukan yang pertama, Mascherano sudah pernah merajai Eropa bersama Blaugrana di musim 2010/2011.

Lima musim bersama Azulgrana, Mascherano membantu merebut tiga gelar La Liga, dua gelar Copa del Rey, dan dua trofi Liga Champions. Itu semua belum termasuk sederet gelar bergengsi lain.

Mascherano resmi merapat ke Camp Nou pada bulan Agustus 2010. Tiga tahun terakhir sebelum bergabung dengan tim Katalan, Mascherano bermain untuk Liverpool. Bertugas sebagai gelandang bertahan di The Reds, Mascherano berpindah posisi sebagai bek ketika berseragam Barcelona.

Mascherano mengawali karier seniornya bersama River Plate, sebelum akhirnya pindah ke Corinthians. Bek ini kemudian hijrah ke Inggris untuk bergabung bersama West Ham pada tahun 2006, sebelum akhirnya memperkuat Liverpool setahun sesudahnya.

Bersama timnas Argentina, Mascherano sudah melakoni 100 laga, menempatkannya berada di urutan keempat pemain yang paling sering membela Tim Tango setelah Javier Zanetti, Roberto Ayala, dan Diego Simeone. Masche dan El Jefecito adalah julukan kehormatan yang ia dapat dari fans Argentina.

REKOMENDASI

TERKINI