Suara.com - Rafael Benitez telah resmi diperkenalkan Presiden Florentino Perez sebagai pelatih baru Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (3/6/2015). Mantan pelatih klub Serie-A Napoli itu menggantikan posisi Carlo Ancelotti yang dipecat akhir musim ini.
Banitez sudah tidak asing lagi dengan sepak bola Spanyol. Pria kelahiram Madrid itu mengawali karir kepelatihannya dengan melatih klub Spanyol, Real Valladolid pada 1 Juli 1996.
Real Madrid merupakan klub Spanyol keenam yang dilatih Benitez. Setelah Real Valladolid, mantan pelatih Liverpool itu sempat menangani Osasuna, CF Extremadura, Tenerife dan Valencia.
Puncak karir Benitez bersama klub Spanyol saat dirinya melatih Valencia pada 2001-04. Selama tiga musim bersama "Kelelawar Mestalla", Benitez mempersembahkan dua trofi La Liga pada musim 2001-02 dan 2003-04.
Selain gelar domestik, Benitez juga memberi satu gelar Eropa. Di bawah arahan Benitez, Valencia menjadi juara Liga Europa di musim terakhirnya di Mestalla.
Kiprah Benitez sebagai pelatih tidak hanya di tanah kelahirannya, tetapi juga di Liga Premier dan Liga Serie-A Italia. Di Liga Premier, Benitez memenangkan Liga Champions musim 2004-05 bersama Liverpool dan Liga Europa musim 2012-13 bersama Chelsea.
Sementara di Serie-A Italia, Benitez pernah menjadi pelatih Internazionale dan Napoli. Pada periode singkatnya bersama Nerazzurri, Benitez memenangkan Piala Super Italia dan Piala Dunia Antar Klub. Sedangkan bersama Napoli, Benitez memberi trofi Coppa Italia dan Piala Super Italia.
Karir Kepelatihan Rafael Benitez:
Real Madrid Klub Spanyol ke-6 Benitez
Arif Sodhiq Suara.Com
Jum'at, 05 Juni 2015 | 06:35 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Real Madrid Raih Lima Trofi di 2024, Samai Capaian 7 Tahun Silam
20 Desember 2024 | 17:24 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 22:28 WIB
Bola | 21:49 WIB
Bola | 21:10 WIB
Bola | 20:01 WIB
Bola | 18:30 WIB
Bola | 18:07 WIB