Arturo Vidal, "Raja Arthur" di Skuat Si Nyonya Tua

Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 22 Mei 2015 | 09:00 WIB
Arturo Vidal, "Raja Arthur" di Skuat Si Nyonya Tua
Pemain Juventus Arturo Vidal rayakan gol ke gawang Sampdoria (3/5) [Reuters/Giorgio Perottino]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari ini, 28 tahun yang lalu, Arturo Vidal lahir di Santiago, Chile. Lelaki bernama lengkap Arturo Erasmo Vidal Pardo ini adalah gelandang tim nasional Chile yang kini berseragam Juventus.

Pemain serba bisa yang handal untuk menyerang maupun bertahan, itulah Vidal. Di Juventus, peran Vidal sebagai gelandang kian menonjol dan diandalkan untuk mengirim asisst kepada rekan-rekannya.

Gaya bermainnya yang agresif membuatnya menyandang dua julukan baru di Juventus Stadium, Il Guerriero dan Re Arturo atau Raja Arthur. Semua kian lengkap dengan kemampuan teknik yang mumpuni dan stamina yang prima.

Vidal resmi berbaju Bianconeri pada 22 Juli 2011. Hingga musim 2014/2015 ini, Vidal sudah jadi bagian dari empat kali kejayaan Si Nyonya Tua di Serie A.

Pemain berbadan kekar ini mengawali karier seniornya bersama klub Colo-Colo di Chile. Tampil memukau, Vidal dipinang Bayer Leverkusen pada 2007.

Dalam waktu dekat, pemain yang sudah turun di dua Piala Dunia ini bakal membela panji Bianconeri di ajang final Liga Champions. Lawan Juve di final bukan klub sembarangan. Vidal dan kolega bakal menantang Messi dan klubnya, raksasa Spanyol, Barcelona.

REKOMENDASI

TERKINI