Suara.com - Barcelona akhirnya memastikan mengunci gelar La Liga musim ini. Gol tunggal Lionel Messi ke gawang Atletico Madrid adalah salah satu kunci yang membuka kemenangan Barcelona meraih gelar La Liga musim ini.
Barca memastikan meraih gelar La Liga 2014/2015 ketika meraih kemenangan saat bertandang ke Vicente Calderon, Senin (18/5/2015) dinihari WIB. Situs resmi Barcelona pun mencatat 5 kunci kemenangan Barcelona yang membuka pintu mereka memastikan gelar La Liga.
1. No.10 Pahlawan Barcelona :
1. No.10 Pahlawan Barcelona
Pemain Barca bernomor punggung 10, pencetak gol tunggal guna memastikan kemenangan Barcelona 1-0 atas Ateltico Madrid. Kemenangan tersebut membuat Barcelona memastikan gelar La Liga musim ini atau untuk ke 26 kalinya dalam sejarah
Messi mencetak gol di menit ke-65. Setelah melakukan kombinasi umpan satu dua dengan Pedro Rodriguez di dalam kotak penalti Atletico, Messi menyelesaikannya dengan sontekan kaki kiri yang membuat bola bersarang di gawang Jan Oblak.
Itu merupakan gol ke-41 Messi di Liga musim ini.
2. Kemenangan Real Madrid
Kubu Barcelona mendengar kabar bahwa pesaing terdekatnya, Real Madrid meraih kemenangan di Espanyol. Cristiano Ronaldo membuka kemenangan Los Blancos di menit ke-59 sebelum dia mencetak hat-trick dan Los Blancos menang 4-1.
Kabar kemenangan Madrid tersebut membuat Barcelona semakin terpacu untuk mengalahkan Atletico guna memstikan gelar di musim ini. Blaugrana akhirnya mampu melewati tekanan ini dan bermain baik guna meraih kemenangan di Vicente Calderon, Madrid.
3. Tidak Ada Luis Suarez di Line Up Barcelona
Line Up lini depan Barcelona menunjukkan perkembangan signifikan meski tanpa Luis Suarez yang mengalami masalah pada hamstringnya. Suarez yang selalu menjadi andalan trio Barca, tidak dimasukan dalam skuat Barca di menit menit akhir oleh pelatih Luis Enrique.
Messi pun harus bermain lebih ke tengah dan diapit oleh Neymar di sisi kiri dan Pedro di sisi kanan. Ketiga striker tersebut sangat aktif guna membuka beberapa peluang, dan salah satunya terciptanya gol Messi lewat kerjasama dengan Pedro.
4 Carlos Bravo dan Lini Pertahanan Barca
Bukan hanya lini depan saja, barisan pertahanan Barca dan juga aksi ciamik Claudio Bravo dibawah mistar gawang juga pantas mendapatkan pujian. Hingga saat ini pertahanan Barca masih cukup tangguh di La Liga dengan hanya kemasukan 19 gol dari 37 laga.
Bertandang ke Calderon, lini pertahanan Barca yang diisi Dani Alves, Jordi Alba, Javier Mascherano dan Gerard Pique sekali lagi tampil tanpa cacat meredam serangan Atletico. Bravo juga tampil apik, salah satu menggagalkan sundulan Jose Gimenez di menit ke-8.
5. Empat Kemenangan Barca atas Atletico
Musim lalu Atletico terlalu tangguh bagi Barca, dimana mereka tidak terkalahkan dalam enam laga melawan klub Catalan. Pertandinghan terakhir kedua tim tersebut saat Atletico memastikan meraih gelar La Liga di Camp Nou.
Namun musim ini situasi berubah total, Barca memenangi semua empat pertandingan melawan Atletico Madrid. Barca lebih percaya diri guna meraih kemenangan di Calderon membuat Blaugrana memenangi dua laga di La Liga dan dua kemenangan di Copa del Rey.