Suara.com - Pemain Southampton asal Senegal, Sadio Mane mengukir catatan spektakuler saat klubnya menang 6-1 atas Aston Villa di Stadion St. Mary’s, Sabtu (16/5). Gelandang serang Senegal itu membukukan rekor hat-trick tercepat sepanjang sejarah Premier League.
Mane membawa Southampton unggul 3-0 saat laga baru berlangsung 16 menit. Hebatnya, Mane mencetak tiga gol tersebut hanya dalam rentang dua menit 56 detik. Mane pun mencatatkan namanya sebagai pencetak hat-trick tercepat di Premier League.
Mane memecahkan rekor yang sejak Agustus 1994 menjadi milik Robbie Fowler yang membutuhkan empat menit 33 detik.
Namun, Mane yang sebelum laga ini baru membuat tujuh gol dalam 30 penampilan masih belum memecahkan rekor hat-trick tercepat di dunia, yang hingga kini masih dipegang Tommy Ross dengan satu menit 30 detik (Noveber 1964).
Hat-Trick Tercepat
Tommy Ross (1 menit 30 detik, Ross County vs Nairn County, 28 November 1964)
Eduardo Maglioni (1 menit 50 detik, Independiente vs Gimmasia de la Plata, 18 Maret 1973)
Jimmy O'Connor (2 menit 13 detik, Shelbourne vs Bohemians, 19 November 1967)
James Hayter (2 menit 20 detik, Bournemouth vs Wrexham, 24 Februari 2004)
Ephraim Dodds (2 menit 30 detik, Blackpool vs Tranmere, 28 Februari 1943)
Jimmy Scarth (2 menit 30 detik, Gillingham vs Leyton Orient, 1 November 1952)