Suara.com - Real Madrid disingkirkan Juventus dengan agregat 2-3 di babak semifinal Liga Champions, Kamis (14/5/2015). Tersingkirnya Madrid di Liga Champions menempatkan pelatih Carlo Ancelotti sebagai sasaran tembak.
Bek Los Blancos, Marcelo berharap pelatih Carlo Ancelotti tetap dipertahankan. Selain itu, dia juga membela rekan setimnya Cristiano Ronaldo yang dinilainya telah bekerja keras.
Penalti Ronaldo di Santiago Bernabeu membuka peluang El Real melaju ke final di Berlin. Namun mantan pemain El Real yang kini berseragam Juventus, Alvaro Morata membatalkan kemenangan Los Galacticos.
"Dia (Ronaldo) mesin, dia bekerja dengan sangat keras dan membantu tim. Tidak adil untuk membahas penampilannya," ujarnya.
Marcelo juga berdiri di belakang bos Ancelotti yang terancam tanpa gelar musim ini. Peluang El Real hanya tinggal di La Liga, dimana mereka tertinggal 4 poin dari Barcelona dengan dua pertandingan sisa.
"Manajer adalah seorang pemenang. Tahun ini kami tidak mampu memenangkan dua gelar, tapi saya pikir Ancelotti akan tetap tinggal karena dia manajer hebat," katanya.
Bek timnas Brasil itu menegaskan Madrid akan berjuang di La Liga hingga musim berakhir.
"La Liga sangat sulit tetapi tidak mustahil. Kami akan berjuang dan mencoba memenangkan dua pertandingan terakhir dan melihat apa yang terjadi," kata Marcelo. (Scoresway)
Real Madrid Tersingkir, Ronaldo dan Ancelotti Tetap Dibela
Arif Sodhiq Suara.Com
Kamis, 14 Mei 2015 | 10:59 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Real Madrid vs Barcelona: Inigo Martinez Ungkap Kelemahan Real Madrid Sebelum El Clasico
11 Januari 2025 | 12:28 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI