Suara.com - Penyerang Real Madrid Javier "Chicharito" Hernandez tidak dipilih oleh pelatih Meksiko Miguel Herrera dalam 23 pemain di timnya untuk menghadapi Copa America di Chile bulan depan.
Hernandez diperkirakan akan terlibat di Gold Cup pada Juli, saat Meksiko mempersiapkan diri menghadapi dua turnamen pada musim panas ini.
Miguel juga mengabaikan penyerang Carlos Vela dari Real Sociedad dan penyerang Villarreal Giovani dos Santos untuk Copa.
Hanya empat pemain yang berkompetisi di liga asing dipilih, termasuk penyerang muda Atletico Madrid Raul Jimenez (24) dan kapten veteran Rafael Marquez (36), yang bermain bagi Verona di Italia.
Meksiko berada di Grup A bersama tuan rumah Chile, Ekuador, dan Bolivia pada turnamen yang akan berlangsung 11 Juni hingga 4 Juli.
Berikut tim Meksiko:
Kiper: Jesus Corona (Cruz Azul), Meliton Hernandez (Veracruz), Alfredo Talavera (Toluca) Pemain bertahan: Julio Cesar Dominguez (Cruz Azul), Gerardo Flores (Cruz Azul), Adrian Aldrete (Santos), Hugo Ayala (Tigres), Efran Velarde (Monterrey), George Corral (Quertaro), Carlos Salcedo (Guadalajara), Miguel Herrera (Pachuca), Rafael Marquez (Verona/Italia).
Pemain tengah: Mario Osuna (Queretaro), Javier Gemez (Tijuana), Juan Carlos Medina (Atlas), Marco Fabian (Guadalajara), Luis Montes (Len), Javier Aquino (Rayo Vallecano/Spanyol).
Penyerang: Eduardo Herrera (Pumas), Enrique Esqueda (Tigres), Matas Vuoso (Chiapas), Jesus Corona (Twente/Belanda), Raul Jimenez (Atletico Madrid/Spanyol).
(Antara/AFP)
Chicharito Absen Bela Meksiko di Copa America
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 13 Mei 2015 | 01:40 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Real Madrid Tak Lebih Baik dari Monza
07 November 2024 | 11:09 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI