Suara.com - Manchester United mengamankan masa depan Andreas Pereira tetap di Old Trafford. Klub raksasa Inggris ini telah memperpanjang kontrak gelandang muda Brasil kelahiran Belgia ini hingga musim 2018.
Pemain berusia 19 tahun itu bergabung dari PSV Eindhoven pada 2011. Pereira pun terus menunjukkan kemampuannya setelah seempat memprkuat timnas junior Belgia dia akhirnya memilih untuk memperkuat timnas Brasil U-20. Ia telah melakukan debutnya bersama tim utama MU saat melawan Milton Keynes Dons pada Agustus 2014.
Dengan akan habisnya kontraknya pada Juni ini, Pereira sempat dikabarkan siap diboyong oleh Paris St Germain. Namun MU segera mengamankan gelandang serang muda ini dengan perpanjangan kontraknya tiga tahun lagi.
Manajer MU Louis Van Gaal pun mengaku senang masih dapat mempertahankan Pereira dan berharap mendapatkan hal hal besar dari pemain ini. "Saya senang bahwa Andreas telah menandatangani kontrak baru," ujarnya seperti dilansir Scoresway.
"Andreas memiliki semua atribut untuk menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam tim pertama, bakat alami yang besar ditambah dengan keinginan yang baik untuk belajar," ungkap Van Gaal.
Hal yang sama pun diutarakan oleh Pereira. "Saya senang telah menandatangani kontrak baru saya. Saya di klub yang tepat untuk melanjutkan perkembangan saya sebagai pemain dan belajar sebanyak yang saya bisa."
MU Perpanjang Kontrak Andreas Pereira
Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 02 Mei 2015 | 05:00 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Penyerang Utama Manchester United Diklaim Punya Darah Malaysia, Sikap FAM Jadi Sorotan
26 November 2024 | 13:53 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI