Preview: Chelsea Datang, Arsenal Siap Tuntaskan Dendam

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 24 April 2015 | 15:30 WIB
Preview: Chelsea Datang, Arsenal Siap Tuntaskan Dendam
Ilustrasi grafis Arsenal vs Chelsea
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai menumbangkan Manchester United pekan kemarin, Minggu (26/4/2015) malam WIB, Chelsea akan kembali melakoni laga sulit. Kali ini, The Blues akan bertandang ke markas salah satu pesaing terberatnya saat ini, Arsenal.

Menghadapi The Gunners, The Blues mengantongi catatan nyaris sempurna di lima pertemuan terakhir. Dari lima pertemuan tersebut, The Blues membukukan empat kemenangan dan satu kali imbang.

Kemenangan terakhir Chelsea atas tim Gudang Peluru terjadi di pertemuan pertama musim ini. Dalam laga yang dihelat di awal Oktober tersebut, The Blues sukses meredam amukan pasukan Arsene Wenger dengan dua gol tanpa balas.

Mengusung formasi 4-2-3-1, Loic Remy atau Didier Drogba akan mengisi posisi Diego Costa yang tengah dibekap cedera hamstring. Dengan dukungan lima gelandang yang dimotori Cesc Fabregas sebagai pengatur tempo serangan, siapapun yang mengisi posisi Costa wajib diberi perhatian ekstra oleh barisan pertahanan The Gunners.

Sementara itu di lini belakang, quartet: Branislav Ivanovic, Gary Cahill, John Terry dan Cesar Azpilicueta tampaknya tetap menjadi pilihan utama Mou untuk menutup ruang menuju gawang Courtois.

Sementara bagi The Gunners, kegagalan membalas kekalahan memalukan di Stamford Bridge musim lalu tentu belum hilang dari ingatan. Dicukur dengan enam gol tanpa balas di pertemuan kedua musim lalu, tentu menjadi motivasi besar bagi manajer Arsene Wenger untuk menghapus catatan buruk tersebut dengan menjegal langkah  The Blues yang berada diambang kesuksesan meraih trofi Liga Premier musim ini.

Selain memburu tiga poin untuk tetap bertahan di posisi runner-up klasemen sementara, kemenangan atas Reading di semifinal Piala FA tentu akan menambah motivasi tim Gudang Peluru.

Mengusung formasi 4-1-4-1, nama-nama Alexis Sanchez, Olivier Giroud, Mesut Ozil, Per Mertesacker dan Laurent Koscielny pastinya masih menjadi pilihan utama Wenger dalam pertandingan ini.

Tampil di depan publik sendiri di Emirates Stadium, mampukah The Gunners mengubah catatan pertemuan sekaligus mematahkan dominasi Chelsea? Kita tunggu saja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI