Suara.com - Hari ini, 24 tahun yang lalu, Nathan Baker lahir di Worchester, Inggris. Lelaki bernama lengkap Nathan Luke Baker ini adalah bek klub Liga Premier Inggris, Aston Villa.
Andalan Villa di lini pertahanan, itulah peran Baker di klub asal Birmingham. Sayang, ia harus menepi sepanjang sisa musim lantaran cedera lutut parah yang ia derita kala The Villans mempecundangi Liverpool di semifinal Piala FA, Minggu, 19 April lalu.
Bermain sebagai starter, Baker tentu tak menyangka laga Minggu malam bakal jadi laga terakhirnya musim ini bersama The Villans. Cedera lutut yang ia alami memaksanya keluar lapangan pada menit 26 dan digantikan oleh Jores Okore.
Cedera yang dialami Baker malam itu, juga Ciaran Clark pada laga kontra Tottenham Hotspur beberapa waktu lalu seakan menjadi kiamat bagi skuat Tim Sherwood. Pasalnya, kini Villa hanya punya dua bek yang fit untuk menantang Arsenal di final Piala FA dan melakoni beberapa laga tersisa di musim ini.
Bersama Ciaran Clark, Baker jadi pilar benteng Villa sejak bergulirnya musim 2012/2013. Dengan tinggi badan 188 sentimeter, Baker dikenal sebagai bek tengah yang unggul di permainan bola-bola atas.
Pemain yang bergabung dengan akademi Aston Villa sejak usia 13 tahun ini menjadi punggawa tim nasional Inggris U19 pada tahun 2008, berlanjut ke tim U20, dan terakhir di timnas U21.