Tiga Musim Beruntun Bayern Selalu Lolos ke Semifinal

Arif Sodhiq Suara.Com
Selasa, 21 April 2015 | 12:16 WIB
Tiga Musim Beruntun Bayern Selalu Lolos ke Semifinal
Pemain Bayern Robert Lewandowski (kiri) berebut bola dengan pemain Porto Hernani (16/4). [Reuters/Miguel Vidal]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bayern Munich akan menghadapi laga berat saat menjamu FC Porto pada leg kedua perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Rabu (22/4/2015). Pada leg pertama, klub raksasa Bundesliga tumbang 1-3 di kandang Porto.

Peluang Die Rotten untuk lolos ke semifinal belum tertutup. Namun skuad Pep Guardiola harus membukukan kemenangan 2-0 atau menang dengan selisih tiga gol jika Porto mampu mencetak gol.

Kekalahan Bayern pada keg pertama perempat final Liga Champions merupakan yang pertama sejak musim 2011-12. Di tiga musim sebelumnya, Bayern membukukan dua kali kemenangan dan satu kali imbang saat menjalani laga leg pertama perempat final.  

Satu-satunya hasil imbang, saat mereka bertandang ke markas Manchester United di Old Trafford di musim 2013-2014. Saat itu, Bayern bermain 1-1 pada leg pertama dan menang 3-1 pada leg kedua di Allianz Arena.

Uniknya, pada babak perempat final di tiga musim sebelumnya, Bayern selalu membukukan kemenangan dengan agregat 4 gol. Di tiga laga itu, Bayern selalu mencetak gol, baik di laga kandang maupun tandang.

Di tiga musim sebelumnya, Bayern selalu mampu melewati perempat final alias lolos ke semifinal. Bahkan di musim 2012-13, Bayern menjadi juara Liga Champions.

Perempat Final Liga Champions Bayern Munich:

2013-14
Manchester United 1-1 Bayern Munih
Bayern Munich 3-1 Manchester United
Bayern lolos dengan agregat 4-2

2012-13
Bayern Munich 2-0 Juventus
Juventus 0-2 Bayern Munich
Bayern lolos dengan agregat 4-0

2011-12
Marseille 0-2 Bayern Munich
Bayern Munich 2-0 Marseille
Bayern lolos dengan agregat 4-0

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI