Juve Difavoritkan Lawan Monaco, Ini Kata Allegri
Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 14 April 2015 | 10:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Juventus lolos ke perempat final setelah menyingkirkan Borussia Dortmund. Kini Bianconeri bersiap menjamu AS Monaco di leg pertama babak perempat final Liga Champions, dan mereka juga lebih difavoritkan di babak pertama ini.
Namun Allegri mengingatkan skuatnya untup tetap waspada dan tidak memandang enteng Monaco. "Monaco pantas ada di perempat final. Mereka finis di atas Benfica dan Zenit di grup mereka, hanya kemasukan satu gol di enam pertandingan," kata pelatih Juve ini seperti dilansir situs UEFA.
"Mereka memiliki rekor pertahanan terbaik di Prancis. Mereka sangat terorganisasi dengan baik dengan pelatih yang pintar. Orang mengatakan kami adalah favorit namun saya pikir tidak ada favorit di perempat final ini," tegas Allegri.
"Jika kami tak bermain dengan intensitas yang sama seperti melawan Dortmund, itu akan sangat sulit bagi kami untuk lolos. Saya yakin ini akan lebih rumit daripada menghadapi Dortmund. Mereka tim yang sangat berbeda tapi selalu berat lawan tim yang tak banyak kemasukan gol seperti Monaco," tukasnya.
BERITA TERKAIT
Jepang Diperkuat Pemain Liga Champions, Shin Tae-yong Bisa Apa?
07 November 2024 | 18:42 WIB WIBReal Madrid Tak Lebih Baik dari Monza
11:09 WIBREKOMENDASI
TERKINI