3 Bulan Tak Digaji, Kiper Ini Harus Pinjam Uang Orang Tua

Yusuf Abdillah Suara.Com
Minggu, 05 April 2015 | 15:57 WIB
3 Bulan Tak Digaji, Kiper Ini Harus Pinjam Uang Orang Tua
Ilustrasi bola (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Malang benar nasib Maksims Uvarenko. Kiper klub Bulgaria, CSKA Sofia ini tak menerima gaji selama tiga bulan dari klub.

Alhasil, untuk hidup sehari-hari seperti membayar sewa rumah, Uvarenko harus meminjam uang kepada orang tuanya.

"Saya belum menerima gaji. Saya terpaksa menerima uang dari orang tua untuk membayar sewa," ujar Uvarenko yang bergabung Januari lalu dikutip BBC.

"Saya dan istri sedang menanti kelahiran bayi. Kami tak bisa bertahan tanpa uang," kata Uvarenko.

CSKA Sofia memang sedang terlilit masalah keuangan. Mereka bahkan meminta bantuan keuangan dari suporter. Saat ini CSKA Sofia sedang menghadapi ancaman didepak dari divisi teratas terkait utang yang menggunung.

Klub yang menjadi juara Bulgaria 31 kali itu mengalami kesulitan keuangan sejak dijual oleh pemilik lama, Vasil Bizhkov pada 2006.

Meski mengalami masalah pelik, saat ini CSKA Sofia tampil apik dengan duduk di peringkat dua klasemen. (BBC)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI