Suara.com - Dua pemain asing asal Serbia yang dimiliki PSM Makassar, Nenad Begovic dan Nemanja Vucicevic diketahui belum mengantongi ITC jelang bergulirnya kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015.
Direktur Teknik PSM, Sumirlan mengatakan, pihaknya optimistis surat International Transfer Certificate (ITC) kedua pemain tersebut bisa didapat sebelum menghadapi laga perdana, 6 April 2015.
"Kami masih terus mengurusnya. Kita rencanakan dalam beberapa hari ke depan semuanya sudah beres sehingga dua pemain bisa memperkuat PSM di laga perdana menghadapi Persiba Balikpapan di Makassar," katanya.
Akibat belum adanya ITC, kedua pemain asing PSM pada akhirnya harus pasrah tidak diturunkan.
"Keduanya memang tidak dizinkan mengikuti pertandingan termasuk dalam laga uji coba. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini beres semuanya," jelasnya.
Asisten pelatih PSM Makassar, Assegaf Razak, mengakui ketiadaan dua pemain Serbia itu memang memberikan pengaruh terhadap kualitas timnya.
"Tentu saja ada pengaruhnya. Apalagi kedua pemain ini memang selalu menjadi pilihan utama dalam setiap uji coba yang sebelumnya. Kami juga baru mengetahui jika keduanya tidak bisa diturunkan," ujarnya. (Antara)