Suara.com - Gelandang Real Madrid, Gareth Bale, mencetak dua gol untuk Tim Nasional Wales di laga kualifikasi Euro 2016 di Grup B melawan Israel yang berlangsung di Haifa, Minggu dini hari waktu Indonesia (29/3/2015).
Bale mencetak gol pertamanya pada menit 51 lewat sebuah tendangan bebas terukur dan pada menit 77 kembali mencetak gol pamungkas Wales. Ia juga turut andil di gol pertama Wales, dengan memberi umpan lambung yang disundul menjadi gol oleh Aaron Ramsey pada menit 45.
Kedudukan 3-0 untuk keunggulan tim tamu tak berubah hingga laga berakhir. Berkat kemenangan itu Wales kini berada di puncak klasemen Grup B dengan poin 11 dari lima laga. Di urutan kedua ada Israel yang mengoleksi poin sembilan dari empat pertandingan.
"Kami bermain hebat di babak kedua dan menunjukkan bahwa kami adalah tim bagus," kata Bales usai laga.
Wales belum pernah mengikuti putaran final turnamen besar dalam beberapa dekade terakhir. Negara kecil itu terakhir kali bermain di Piala Dunia 1958 dan Euro 2016 ini adalah harapan mereka untuk kembali berkiprah di arena utama sepak bola dunia. (Reuters)
BERITA MENARIK LAINNYA:
Aneh, Bayi Ini Lahir dengan Angka 12 di Dahinya
Cerita Haru Olga Lunasi Utang Pasien Miskin Rp85 Juta
Ini Penampakan Pabrik Es Balok Air Kalimalang yang Digerebek
Akhirnya Identitas Polantas Ketahuan, Polda Metro Pun Minta Maaf