Madrid dan Atletico Sudah Enam Kali Bertemu Musim Ini

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 20 Maret 2015 | 22:58 WIB
Madrid dan Atletico Sudah Enam Kali Bertemu Musim Ini
Pengundian babak perempat final Liga Champions. [Reuters/Pierre Albouy]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Babak perempat final Liga Champions akan menjadi laga ulang final musim lalu dimana Real Madrid akan menghadapi Atletico Madrid. Dua tim sekota ini pun sudah sangat saling mengenal kekuatan masing - masing.

Hasil undian babak perempat final yang digelar di Nyon, Swiss, Jumat (20/3/2015), mempertemukan dua klub sekota, Madrid dan Atletico. Derby Madrid ini berlangsung lebih awal setelah di musim lalu pertarungan Atletico dan Madrid menjadi pemuncak Liga Champions.

Pada final di Lisbon tersebut Madrid akhirnya menang 4-1 atas Atletico. Meski demikian, untuk musim ini kedua klub sudah sangat sering bertemu dimana mereka telah enam kali bertemu baik yaitu di Piala Super Spanyol, Liga dan Copa del Rey.

Dari enam kali pertemuan tersebut, Atletico memenangkan empat laga dan dua laga sisanya berakhir dengan hasil imbang. Direktur klub Real Madrid Emilio Butragueño pun mengakui bahwa kedua tim sudah sangat mengenal dengan baik kekuatan lawan.   

"Mereka adalah tim yang sangat kompetitif, dan kami sangat akrab satu sama lain. Mereka berkonsentrasi pada setiap detail dan mengambil keuntungan, kami harus tetap performa di level yang sama," ungkap Butragueño dalam situs resmi klub Real Madrid.  

"Jika kami bisa mendapatkan hasil yang baik di Calderon, maka bermain di leg kedua dikelilingi fans kami akan memberikan kami keuntungan, tapi Anda tidak pernah tahu. Kami harus mepersiapkan sangat baik, kami tahu tantangan yang kami hadapi," tukasnya.
 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI