"Messi Bisa Saja Tinggalkan Barcelona"

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 09 Maret 2015 | 16:30 WIB
"Messi Bisa Saja Tinggalkan Barcelona"
Reaksi Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Rayo Vallecano (8/3) [Reuters/Albert Gea]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Olahraga Barcelona Ariedo Braida mengakui bahwa Lionel Messi bisa saja hengkang dari Camp Nou. Menurut eks pejabat AC Milan tersebut, hal itu mungkin terjadi jika ada klub lain yang bersedia membayar mahal untuk mendapatkan tanda tangan kapten tim nasional Argentina.

Menurut Braida, hanya ada dua klub yang saat ini mungkin mendapatkan tanda tangan Messi. Yaitu Manchester City dan Paris Saint Germain.

"Soal Messi, pemain itu mungkin saja hengkang. Tapi hanya Manchester City dan Paris Saint Germain, yang memiliki banyak uang, bisa membuat hal itu terjadi," tukas Braida.

"Dia (Messi) adalah fenomena, pemain hebat yang bisa disejajarkan dengan Maradona dan Pele," sambungnya.

Sepanjang karirnya bersama Barcelona, Messi telah mengukir torehan prestasi yang tidak terhitung. Prestasi terbaru yang ditorehkan pemain berjuluk La Pulga tersebut adalah pencetak hattrick terbanyak di sepak bola Spanyol.

Mencetak hattrick ke-32 bersama Barcelona saat menghadapi Rayo Vallecano, Minggu (8/3/2015) malam, Messi mematahkan rekor hattrick Telmo Zarra yang membukukan 31 hattrick bersama Athletic Bilbao. (Football Espana)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI