Suara.com - Setelah laju kemenangannya sempat dihentikan Malaga, Barcelona tampil perkasa di Liga Champions dan La Liga dengan menekuk Manchester City dan Granada. Dan tengah pekan ini, kekuatan Barcelona akan kembali diuji. Kamis (5/3/2015) dini hari WIB, Villarreal akan menjajal kekuatan Los Cules di leg kedua babak semifinal Piala Raja atau Copa del Rey.
Jelang lawatan Barcelona ke Camp El Madrigal, kepercayaan diri skuat besutan Marcelino Garcia tengah meningkat tajam usai menahan imbang Real Madrid 1-1 di ajang La Liga. Bertandang ke Santiago Bernabeu beberapa hari lalu, Kapal Selam Kuning nyaris mencuri tiga poin dari kandang Madrid.
Tidak adanya tambahan cedera pemain, skuat yang tampil di Bernabeu tampaknya akan kembali diandalkan Garcia saat menjamu barcelona Kamis dini hari. Seperti saat menghadapi Madrid, hanya tiga pemain yang tidak ada dalam daftar Garcia. Ketiga pemain tersebut adalah Antonio Rukavina, Bruno dan Bojan Jokic.
Mengusung formasi 4-4-2, Gerard Moreno yang tampil impresif di Bernabeu tampaknya akan kembali di pasangkan dengan Giovani dos Santos. Berada di lini depan, keduanya akan diandalkan Garcia untuk membukukan dua gol yang dibutuhkan Kapal Selam Kuning untuk membalikkan keadaan.
Selain Moreno dan dos Santos, nama-nama seperti Joel Campbell, Eric Bertrand Bailly, Mario Gaspar dan Tomas Pina juga akan kembali mengisi lini tengah dan belakang Villarreal.
Sementara itu di kubu Barcelona, unggul agregat 3-1 di leg pertama, Los Cules memang lebih diunggulkan dalam pertandingan ini. Namun demikian, skuat Luis Enrique tidak boleh lengah. Karena bermain di Madrigal, mungkin saja Villarreal mampu membalikan keadaan.
Dengan formasi 4-3-3, trio Lionel Messi, Neymar dan Luis Suarez adalah tiga pemain yang bakal menyita perhatian pemain belakang Villarreal. Dengan dukungan Xavi Hernandez, Javier Mascherano dan Ivan Rakitic, trisula Barcelona diharapkan kembali menunjukkan ketajamannya seperti saat menghancurkan Manchester City dan Granada.
Sementara itu di lini belakang, hanya Gerard Pique yang perannya belum bisa dipastikan Enrique. Namun hal itu tampaknya tidak akan menjadi masalah karena Jeremy Mathieu siap mengisi poisisi Pique.
Bersama Marc Bartra, Daniel Alves dan Jordi Alba, Mathieu dipastikan siap mengunci pergerakan barisan depan Kapal Selam Kuning.
Preview: Lakoni Laga Hidup Mati, Villarreal Siap Jegal Barca
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 04 Maret 2015 | 19:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Trio MSN Legendaris Barcelona Resmi Dirilis ke Game eFootball
25 November 2024 | 17:15 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI