Masa Depan Alves di Camp Nou Belum Jelas

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 24 Februari 2015 | 14:00 WIB
Masa Depan Alves di Camp Nou Belum Jelas
Pemain Barcelona Daniel Alves ditekel oleh pemain Atletico Madrid Arda Turan saat kedua tim berlaga di Piala Raja (4/2) [Reuters/Gustau Nacarino]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masa depan Daniel Alves bersama Barcelona, hingga saat ini belum jelas. Barcelona belum memberikan tanda-tanda perpanjangan kontrak menyusul kontrak Alves yang akan segera berakhir.

Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu bahkan belum yakin soal nasib Alves. Menurut Bartomeu, hingga saat ini pihaknya belum bisa memastikan soal kontrak Alves yang akan berakhir di akhir musim ini.

Bartomeu mengakui bahwa klub memang belum mengambil keputusan. Namun hal tersebut semata-mata lantaran rencana tahun depan masih disusun. Ditambah, klub tidak bisa mengontrak pemain hingga awal tahun depan.

"Kami menyusun rencana untuk tahun depan. (Carles) Rexach dan (Ariedo) Braida adalah dua direktur yang berhubungan dengan hal ini," tukas Bartomeu.

"Saya tidak yakin dia (Alves) akan menetap di sini. Yang pasti kami tidak bisa mengontrak pemain hingga 1 Januari 2016," jelasnya.

Alves dibeli Barcelona dari Sevilla pada tahun 2008 lalu. Selama berseragam Barcelona, Alves turut mengantar Los Cules meraih beberapa gelar. Diantaranya empat gelar La Liga, dua trofi Piala Raja dan dua trofi Liga Champions. (Soccerway)



BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI