Suara.com - Aston Villa akhirnya telah mengumumkan Tim Sherwood sebagai manajer baru mereka. Mantan manajer Tottenham Hotspur ini akan menangani klub Premier League tersebut hingga akhir musim 2018.
Sherwood menggantikan posisi Paul Lambert yang dipecat oleh klub Midlands ini setelah mereka dikalahkan oleh Hull City 0-2 pada Selasa lalu. Itu merupakan kekalahan kelima berturut turut Aston Villa.
Lambert akhirnya dipecat setelah Villa terpuruk di zona degradasi dengan memiliki 22 poin dari 25 laga. Sherwood pun mengatakan bahwa dirinya tidak sabar untuk menjalani jabatan barunya dan menghadapi tantangan itu.
"Ini sebuah kehormatan besar menangani salah satu tim besar di sepak bola Inggris. Saya tidak sabar untuk memulainya dan saya sudah tidak sabar untuk menghadapi tantangan ini," kata Sherwood dalam situs resmi klub.
Kepala Eksekutif Aston Villa Tom Fox pun menyambut bergabungnya Sherwood sebagai manajer mereka. "Tim memiliki karir fantastis di Tottenham, tidak hanya sebagai manajer tim pertama tetapi, juga penting dalam peran yang dimainkannya dalam mengembangkan bakat muda," ujarnya.
"Kami sangat percaya Tim memiliki kualitas untuk mendapatkan yang terbaik dari skuad kami saat ini dan membantu kami membangun dan mengembangkan untuk masa depan." (Reuters)
Tim Sherwood Manajer Baru Aston Villa
Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 14 Februari 2015 | 22:41 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Gol Iliman Ndiaye Buat Manchester City Merana di Etihad Stadium
26 Desember 2024 | 23:04 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 23:20 WIB
Bola | 23:04 WIB
Bola | 22:58 WIB
Bola | 20:05 WIB
Bola | 19:06 WIB
Bola | 18:14 WIB