Suara.com - Manchester United dikabarkan tidak akan memperpanjang masa peminjaman Radamel Falcao dari AS Monaco. Falcao tidak bersinar sejak merumput di stadion Old Trafford. Pemain internasional Kolombia ini belum bisa dijadikan mesin gol untuk Manchester United.
Karena itu, hampir dipastikan Manchester United tidak akan merekrut Falcao pada akhir musim nanti. Mantan pemain Atletico Madrid itu akan dikembalikan lagi ke AS Monaco.
Sebagai penggantinya, Manchester United dikabarkan tengah menjajaki upaya untuk merekrut penyerang Paris Saint Germain, Edinson Cavani. Tidak tanggung-tanggung, klub dengan julukan Setan Merah itu menyiapkan dana 81 juta euro untuk membujuk Cavani agar mau mengenakan kostum Manchester United.
Namun, Manchester United bukan satu-satunya klub yang tertarik untuk mendapatkan pemain timnas Uruguay itu. Klub raksasa Spanyol, Real Madrid juga sudah lama menyatakan minatnya untuk membawa Cavani ke Santiago Bernabeu. Cavani dikabarkan tidak bahagia di PSG karena harus mengalah kepada Zlatan yang menjadi penyerang tengah. (Dailystar)
Lepas Falcao, Man United Kejar Edinson Cavani
Doddy Rosadi Suara.Com
Sabtu, 14 Februari 2015 | 09:21 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Edinson Cavani Umumkan Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa Amerika 2024
31 Mei 2024 | 10:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 09:40 WIB
Bola | 09:23 WIB
Bola | 09:20 WIB
Bola | 08:50 WIB
Bola | 22:28 WIB
Bola | 21:49 WIB