Suara.com - Chelsea harus berkerja keras mengalahkan Everton sebelumnya akhirnya menang 1-0 atas Everton lewat gol di akhir laga. Manajer Jose Mourinho pun mengaku sangat senang dengan semangat para pemainnya guna meraih tiga poin.
Saat menjamu Everton di Stamford Bridge, Kamis (12/2/2015) dinihari WIB, Chelsea mendapatkan perlawanan yang cukup ketat. Namun The Blues masih tetap mengantongi tiga poin setelah Willian mencetak gol kemenangan Chelsea di menit ke-89.
Mourinho pun mengaku sangat senang dengan kerja keras skuatnya guna mengalahkan Everton yang juga bermain cukup baik. Kemenangan lewat gol di menit akhir tersebut juga membuat Chelsea masih tetap menjaga jarak tujuh poin di puncak klasemen dari pesaingnya terdekatnya, Manchester City.
"Saya tidak ingat tim yang menjadi juara tanpa beberapa kemenangan di menit akhir, dalam kasus saya pasti. Setiap kali saya memenangkan gelar liga saya memiliki beberapa pertandingan dimana saya menang di menit terakhir. Ini adalah pertama kalinya bagi kami di musim ini," aku Mourinho.
"Ini adalah pertandingan yang sangat sulit, itu adalah Everton yang berbeda. Mereka bermain dengan blok yang rendah dan bertahan dengan sangat baik. Mereka memberi kami bola dan digunakan Lukaku untuk memanfaatkan ruang. Mereka lawan yang sulit dan saya senang dengan tiga poin ini," tukasnya. (Chelseafc)
Chelsea Menang Tipis, Ini Komentar Mourinho
Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 12 Februari 2015 | 08:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Ada 'Big Match' Liverpool vs Manchester United
05 Januari 2025 | 11:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI