Suara.com - Kiper Real Madrid Iker Casillas mendapatkan sorotan setelah dianggap melakukan kesalahan sehingga terjadinya gol pertama Atletico Madrid di derby Madrid. Namun Casillas membantah tuduhan bahwa dia melakukan blunder.
Pada laga di Vicente Calderon, Minggu (8/2/2015) dinihari WIB, Casillas sempat menjadi target ejekan fans tuan rumah. Hal itu berawal dari gol pembuka Atletico yang dicetak oleh Tiago Mendes yang melewati antara tangan dan kakinya kiper Real Madrid itu.
Gol tersebut tampak seperti blunder karena Casillas sudah berada di posisi yang tepat untuk mengantisipasi tendangan Tiago. Usai gol tersebut fans tuan rumah Atletico Madrid mengolok olok dengan meneriakan namanya "Iker, Iker, Iker."
Usai pertandingan yang dimenangkan oleh Atletico 4-0, Casillas pun merespon ejekan fans Atletico dan membantah dirinya melakukan blunder. "Kesalahan? Kenapa itu jadi kesalahan saya?" kata kiper Real Madrid ini.
"Yang Anda katakan itu adalah dari sisi lain karena Anda tidak dapat melihatnya. Saya dapat memastikan yang Anda lihat di lapangan tidak seperti itu namun Anda mengatakan bahwa itu adalah sebuah kesalahan," ujar Casillas.
Soal kekalahan Madrid, Casillas meminta maaf pada fans Madrid dan juga mengakui bahwa Atletico bermain lebih dari mereka. "Atletico lebih tangguh dari kami, mereka adalah tim yang kuat hari ini dan kami tidak berada di level yang dibutuhkan," tukasnya. (AS)
Casillas Bantah Melakukan Blunder Gol Pembuka Atletico
Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 08 Februari 2015 | 10:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Real Madrid vs Barcelona: Inigo Martinez Ungkap Kelemahan Real Madrid Sebelum El Clasico
11 Januari 2025 | 12:28 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI