Suara.com - Klub mana yang menjadi tujuan Edin Dzeko jika meninggalkan Manchester City? Menurut agen Dzeko, Irfan Radzipegic, kliennya akan pindah ke tim seperti Juventus jika meninggalkan Etihad Stadium.
"Jika dia meninggalkan Manchester City, dia lebih memilih klub besar seperti Juventus atau Atletico Madrid," ujar Radzipegic dalam sebuah wawancara dengan Fanatik.
Striker timnas Bosnia hanya enam kali menjadi starter di Liga Premier musim ini. Selain di Liga Premier, Dzeko juga kurang mendapat kesempatan bermain di Liga Champions.
Dzeko dikaitkan dengan klub Turki Fenerbahce. Namun Radzipegic mengatakan Juventus akan menjadi tujuan yang tepat.
"Kami belum menerima tawaran Fenerbahce," katanya.
Dia mengungkapkan Dzeko ingin bermain di klub besar Eropa. Tahun lalu, lanjut dia, Roberto Mancini ingin meminjam Dzeko saat menukangi Galatasaray.
"Tahun lalu Pelatih Galatasaray Roberto Mancini ingin meminjam dia (Dzeko). Dzeko telah berusia 28 tahun dan ingin bermain untuk tim bergengsi di Eropa," ungkapnya. (Football Italia)