Suara.com - Striker Liverpool Daniel Sturridge sudah mulai menjalani latihan oebuh setelah hampir lima bulan absen. Namun Manajer Liverpool Brendan Rodgers mengisyaratkan bahwa Sturridge belum pasti dimainkan saat menghadapi Chelsea di leg kedua semifinal Piala Liga Inggris.
Pemain berusia 25 tahun itu sudah absen sejak Agustus karena mengalami masalah pada pahanya. Namun Sturridge sudah menjalani latihan bersama rekan setimnya menjelang laga leg kedua Piala Liga Inggris melawan Chelsea, Rabu (28/1/2015) dini hari WIB.
Sturridge pun mengaku sudah senang sudah bisa kembali menjalani latihan pertamanya bersama rekan setimnya. Sementara Rodgers pun mengungkapkan bahwa strikernya sudah bisa untuk mengikuti latihan dan berpeluang untuk dimainkan menghadapi Chelsea.
"Daniel akan mulai melakukan latihan dengan tim. Dia dalam rehabilitasi terakhirnya dengan orang medis dan olah raga hari ini dan akan bergabung dengan tim dari sekarang," ungkap manajer Brendan Rodgers.
"Kita akan melihat bagaimana (kondisi) dia pada Selasa. Jika dia belum siap untuk (pertandingan melawan Chelsea) Selasa ini maka dia akan kembali dimainkan , pasti, melawan West Ham akhir pekan depan," ungkapnya. (liverpoolfc)
Sturridge Belum Pasti Tampil Lawan Chelsea
Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 26 Januari 2015 | 15:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Justin Hubner Comeback! Bantu Wolves U-21 Kalahkan Oldham, Bikin Pre-Assist Ciamik
07 November 2024 | 08:02 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 09:16 WIB
Bola | 08:36 WIB
Bola | 08:29 WIB
Bola | 20:58 WIB
Bola | 19:26 WIB