Suara.com - Pelatih Real Sociedad David Moyes tidak akan berada di lapangan menemani timnya saat melawan Rayo Vallecano di La Liga, Sabtu (17/1/2015). Hukuman itu dijatuhkan Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) menyusul sikap Moyes kepada wasit pada pertandingan Copa del Rey.
RFEF menjatuhkan hukuman kepada Moyes larangan satu kali mendampingi timnya akibat dikeluarkan wasit. Selain itu RFEF menambah satu kali larangan mendampingi tim karena melompati pagar pembatas dan naik ke tribun.
Mantan manajer MU dihukum tidak dapat mendampingi timnya di dua pertandingan melawan Vallecano dan Eibar. Pelatih asal Scotlandia dikeluarkan wasit saat timnya menuai hasil imbang 2-2 melawan Villareal pada babak 16 besar leg kedua Copa Del Rey Rabu (14/1/2015).
Moyes dikeluarkan wasit Carlos Velasco saat pertandingan tinggal tersisa tujuh menit di Anoeta karena memprotes keputusan wasit. Pelatih berusia 51 tahun itu kemudian menyaksikan pertandingan di tribun bersama pendukung Sociedad.
Dengan hanya menuai hasil imbang 2-2, Sociedad dipastikan tersingkir dari ajang Copa Del Rey. Sementara, Villareal berhak melaju ke babak 8 besar dengan agregat kemenangan 3-2. (Scoresway)
Federasi Sepak Bola Spanyol Hukum David Moyes
Arif Sodhiq Suara.Com
Sabtu, 17 Januari 2015 | 11:10 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Denny Caknan Girang Namanya Muncul di Liga Spanyol: Aku Bayar Satu Triliun
04 November 2024 | 11:31 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI