Suara.com - Ditantang Everton di Goodison Park, Manchester City dipaksa pulang dengan mengantongi satu poin. Dalam laga tersebut, City gagal meraih tiga poin setelah ditahan imbang The Toffees 1-1.
Dalam pertandingan tersebut, City unggul lebih dulu lewat gol Fernandinho. Namun, aksi Steven Naismith berhasil membatalkan kemenangan The Citizens.
Gagal meraih tiga poin, City tetap bertahan di posisi runner-up dengan 47 poin. Namun, City yang pekan lalu hanya terpaut satu poin dari Chelsea selaku pemuncak klasemen, saat ini tertinggal dua poin menyusul kemenangan The Blues atas Newcastle United.
Jalannya Pertandingan
Bertandang ke Goodison Park, City mampu mendominasi penguasaan bola sejak peluit kick-off dibunyikan. Unggul di lini tengah, City mendapat peluang pertamanya di menit 14.
Berawal dari hilangnya bola dari kaki Jagielka, Silva yang menguasai bola melepas umpan cantik ke sisi kanan gawang The Toffees. Sayang Navas yang menyambut umpan tersebut gagal memanfaatkan kesempatan setelah tembakannya melenceng ke sisi kiri gawang Robles.
Di pertengahan babak pertama, City berulang kali menggempur pertahanan tuan rumah. Nasri, Jovetic dan Silva berulang kali mendapat peluang namun tidak satupun yang mampu dikonversi menjadi gol.
Memasuki menit 43, Everton berhasil keluar dari tekanan. Memanfaatkan serangan balik cepat, Lukaku yang menggiring bola dari tengah lapangan berhasil melewati Mangala dan melepaskan tendangan keras ke arah gawang. Beruntung bagi The Citizens, reaksi cepat yang Hart masih mampu mengkandaskan peluang The Toffees. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.
Dominasi The Citizens berlanjut di babak kedua. Mengurung pertahanan The Toffees, upaya keras skuat Manuel Pellegrini akhirnya membuahkan hasil di menit 74.
Meneruskan bola muntah hasil tembakan Silva dengan tandukannya, Fernandinho berhasil memecah kebuntuan The Citizens. Papan skor berubah 0-1.
Namun keunggulan The Citizens tidak bertahan lama. Hanya berselang empat menit, The Toffees berhasil mengubah kedudukan menjadi 1-1.
Tiga poin yang sudah dalam genggaman tersebut lepas setelah Steven Naismith berhasil menjebol gawang Hart di menit 78.
Di sisa waktu pertandingan, City terus berupaya mencari gol kemenangan. Namun hingga peluit panjang berbunyi, skor imbang 1-1 tidak berubah.
Susunan Pemain:
Everton (4-2-3-1): Robles; Coleman, Jagielka (c), Stones, Baines; Besic, Barry; McGeady, Naismith, Barkley; Lukaku.
Cadangan: Griffiths, Alcaraz, Oviedo, Garbutt, Mirallas, Kone, Eto'o.
Manchester City (4-2-3-1): Hart; Zabaleta, Demichelis, Mangala, Clichy; Fernando, Fernandinho; Navas, Silva, Nasri; Jovetic.
Cadangan: Caballero, Sagna, Kompany, Kolarov, Lampard, Sinclair, Aguero.
Naismith Batalkan Kemenangan City di Goodison Park
Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 11 Januari 2015 | 00:11 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Gelandang Keturunan Indonesia Segera Dibajak Pep Guardiola usai Man City Terpuruk?
27 November 2024 | 07:46 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI