Suara.com - Sejumlah "aktor" lapangan hijau pekan ini kembali menjadi sorotan. Diantaranya adalah penghuni dan eks penghuni Camp Nou.
Lionel Messi menjadi sorotan akibat perseteruannya dengan pelatih Luis Enrique. Sementara, mantan rekan Messi di Barcelona, Victor Valdes resmi berseragam MU tahun ini.
1. Fernando Torres
Setelah memastikan dirinya kembali ke Vicente Calderon, Fernando Torres pekan ini kembali menjadi sorotan. Pemain berjuluk El Nino menjalani debut periode keduanya bersama Atletico Madrid dengan kemenangan.
Dalam laga derby Madrid tersebut, Atletico menang 2-0 atas rival sekota Real Madrid di babak 16 besar leg pertama Copa del Rey di Vicente Calderon, Kamis (8/1/2015). Dalam pertandingan itu Torres turun sebagai starter dan bermain hingga menit ke 59.
2. Victor Valdes
Eks penjaga gawang Barcelona, Victor Valdes, tahun ini resmi berseragam Manchester United. Kiper Spanyol yang berstatus bebas transfer usai hengkang dari Camp Nou ini telah menandatangani kontrak dengan Manchester United.
Valdes meneken kontrak berdurasi 18 bulan dengan opsi perpanjangan kontrak. Sebelumnya, penjaga gawang 32 tahun itu telah berlatih bersama MU sejak bulan Oktober tahun lalu guna memulihkan cedera.
3. Lionel Messi
Di awal tahun 2015, nama Lionel Messi kembali menjadi sorotan. Namun bukan karena torehan hattrick atau keberhasilannya memecahkan rekor, kali ini Messi disorot menyusul "badai" yang tengah menerjang Barcelona.
Perseteruan Messi dengan pelatih Luis Enrique akhirnya mencuat. Perseteruan antara keduanya meruncing setelah Barcelona ditumbangkan Real Sociedad akhir pekan lalu, kemudian disusul oleh absennya Messi di sesi latihan.
Kabar mengenai akan hengkangnya mega bintang Barcelona itupun semakin kencang berhembus. Salah satu klub yang dikaitkan dengan kapten tim nasional Argentina itu adalah Chelsea.
4. Steven Gerrard
Setelah memastikan tidak lagi berseragam Liverpool di akhir musim ini, Steven Gerrard memastikan dirinya akan berlaga di benua lain. Musim depan Gerrard akan berlaga di MLS bersama Los Angeles Galaxy.
Kepastian tersebut disampaikan oleh pelatih LA Galaxy, Bruce Arena, Rabu (7/1/2015). Bruce memastikan skipper The Reds tersebut akan bermain di bawah komandonya terhitung pada bulan Juli mendatang.
5. Yaya Toure
Yaya Toure terpilih sebagai Pemain Terbaik Afrika Tahun 2014. Toure membawa pulang penghargaan tertinggi di benua hitam setelah mengalahkan dua finalis lainnya Pierre-Emerick Aubameyang dari Gabon dan kiper Nigeria Vincent Enyeama, dalam polling yang diikuti oleh pelatih dan kapyen tim nasional di Afrika.
Ini merupakan penghargaan ke-4 yang diraih gelandang Manchester City secara berturut-turut. Tiga gelar sebelumnya diraih Toure pada tahun 2011, 2012, dan 2013.
Dengan prestasi ini, Toure menyamai rekor Samuel Eto'o yang juga telah empat kali terpilih sebagai pemain terbaik di benua hitam.
Messi Berulah, Valdes merapat ke Old Trafford.
Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 10 Januari 2015 | 13:29 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI