Suara.com - Inter Milan mengintensifkan pendekatan kepada gelandang Liverpool Lucas Leiva. Selain Inter, klub Serie-A lainnya Napoli disebut-sebut juga tertarik mendatangkan pemain internasional Brasil itu.
Leiva tidak memiliki banyak kesempatan bermain di Liverpool musim ini. Situasi ini yang dimanfaatkan Inter untuk meminjam Leiva selama enam bulan ke depan.
Menurut Sport Mediaset, Nerazzurri sedang meningkatkan upaya mereka untuk mendapatkan tanda tangan Leiva di jendela transfer Januari. Upaya Inter ini menyusul pernyataan Leiva yang mengatakan tidak ada pembicaraan dirinya dengan Napoli.
Sebelumnya, Napoli dikabarkan tertarik dengan Leiva. Kedatangan Leiva akan menjadi reuni dengan mantan manajer Liverpool yang kini melatih Napoli, Rafa Benitez.
"Semua orang tahu Napoli datang kepada saya selama musim panas, tetapi pada saat ini mereka tidak menunjukkan ketertarikannya kepada saya," ujar Leiva kepada de Esportes di Brasil.
Leiva belum memutuskan masa depannya termasuk apakah tertarik bergabung dengan skuat Roberto Mancini. Namun dirinya menegaskan tidak akan kembali ke Gremio.
"Masa depan saya? Saat ini sepanjang yang saya tahu adalah bahwa saya tidak akan kembali ke Gremio," tandasnya. (Football Italia)