Suara.com - Kabar mengenai kepindahan Torres ke Atletico Madrid, hingga saat ini masih simpang siur. Meski pihak Atletico Madrid dan AC Milan dikabarkan telah melakukan negosiasi, kedua klub belum memberikan pernyataan apapun terkait spekulasi kepulangan Torres ke Vicente Calderon.
Sebelumnya dikabarkan Milan telah menyatakan niatnya kepada Atletico untuk meminjam Alessio Cerci. Sebagai gantinya, Milan bersedia menyerahkan Torres.
Torres yang terikat kontrak peminjaman selama dua musim di Milan, akan menghabiskan sisa kontraknya di Vicente Calderon. Artinya Atletico bisa memiliki Torres selama 18 bulan dari sisa kontrak yang sebelumnya disepakati Milan dengan Chelsea selaku pemilik Torres. Sementara untuk Cerci, Milan hanya mengajukan peminjaman selama enam bulan atau hingga akhir musim 2014/15.
Meski kedua klub belum memberikan konfirmasi, Guilem Balague, analis sepak bola Sky Sports, mengatakan bahwa pelatih Atletico Diego Simeone menginginkan Torres. Bahkan, keinginan tersebut telah disampaikan Simeone kepada petinggi klub.
"Sepertinya Milan dan Atletico akan mencapai kesepakatan. Kami belum menerima kabar resmi dari klub tapi tiga minggu lalu Simeone meminta Fernando Torres," jelas Balague.
"Bahkan, dia (Simeone) menginginkan Torres sejak musim panas lalu. Tapi saat itu ada biaya transfer yang harus dibayarkan dan Atletico Madrid tidak mampu menutupnya," tambahnya.
Sejak berseragam Milan awal musim ini, Torres dinilai tidak bisa memenuhi harapan pelatih Filippo Inzaghi. Bermain sebanyak 10 kali, Torres baru mencetak satu gol.
Fernando Torres merupakan jebolan akademi Sepak Bola Atletico. Berseragam Atletico sejak tahun 2001 hingga 2007, Torres membukukan 82 gol dari 214 penampilan.
Ketajaman Torres berlanjut saat dirinya merapat ke Anfield. Membela Liverpool sejak 2007 hingga 2011, kehebatan Torres pun membuat Chelsea kepincut dan memboyongnya ke Stamford Bridge dengan mahar 50 juga Poundsterling. (Skysports)
Simeone Inginkan Torres
Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 26 Desember 2014 | 06:00 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Suporter Bentangkan Spanduk Free Palestina dan Masjidil Aqsha, PSG Terancam Sanksi
07 November 2024 | 09:05 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI