Suara.com - Mantan striker 'tajam' Liverpool John Aldridge menyarankan mantan klubnya untuk melepas Mario Balotelli pada bursa transfer Januari. Selain itu, dia menyarankan The Reds memberi kesempatan manajer Brendan Rodgers untuk 'menghidupkan' kembali timnya.
Aldridge mencetak rekor menakjubkan saat memperkuat Liverpool dalam jangka pendek di akhir 1980-an hingga awal 1990-an. Sementara hingga kini Balotelli belum mencetak gol di Liga Premier sejak didatangkan dari AC Milan dengan nilai transfer 16 juta pound, Agustus lalu.
"Singkirkan Mario Balotelli (jika ada yang menginginkan dia) dan singkirkan Fabio Borini," saran mantan pemain internasional Republik Irlandia kepada sundayworld.com.
Dana penjualan Balotelli dan Borini, lanjut Aldridge, dapat digunakan Liverpool untuk membeli striker yang harus gol. Dia menambahkan, Liverpool membutuhkan dua striker baru untuk mengangkat performa tim.
"Menurut saya, Liverpool membutuhkan dua striker di bursa transfer Januari dan jika mereka menyingkirkan Balotelli dan Borini, dan mendapatkan uang yang cukup, mereka bisa mendapatkannya," katanya.
Aldridge yakin Liverpool bisa mendapatkan striker berkualitas pada bursa transfer Januari. Dia mencontohkan saat Liverpool mendatangkan Luis Suarez pada Januari 2011.
Tekanan terhadap Rodgers meningkat dalam beberapa hari terakhir setelah Liverpool tersingkir dari fase grup Liga Champions dan kalah 0-3 dari Manchester United di Liga Premier, akhir pekan lalu. Namun Aldridge mengatakan belum saatnya bagi Rodgers untuk pergi.
"Saya pikir keberhasilan Brendan dalam mendorong Liverpool begitu dekat dengan gelar musim lalu, membuat dirinya layak diberi kesempatan untuk dijalani," jelasnya. (espnfc)
Mantan Striker Liverpool Sarankan Jual Balotelli dan Borini
Arif Sodhiq Suara.Com
Selasa, 16 Desember 2014 | 17:15 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Geger Kasus Judol, 5 Klub Sepak Bola Ini Justru Sukses Disponsori Rumah Judi
07 November 2024 | 19:27 WIB WIBReal Madrid Tak Lebih Baik dari Monza
11:09 WIBREKOMENDASI
TERKINI