Suara.com - Sabtu (6/12/2014) malam WIB, Newcastle United akan menjamu pemuncak klasemen sementara Liga Premier, Chelsea. Dalam pertandingan tersebut, Chelsea memang unggul di atas kertas. Namun, The Magpies siap untuk mengakhiri rekor tidak terkalahkan The Blues.
Punggawa Newcastle, Papiss Cisse mengatakan laga kontra The Blues akan menjadi laga terberat yang dilakoni The Magpies sejak bergulirnya musim ini. Namun Cisse yakin akan peluang timnya mengirim pulang skuat besutan Jose Mourinho dari St James park tanpa poin.
"Semua pemain tahu bahwa Chelsea adalah tim terkuat tahun ini. Melawan tim dengan kelas seperti itu, anda harus bermain dengan penuh konsentrasi," jelas Cisse.
"Ini adalah pertandingan besar dan kami harus siap. Karena Chelsea pastinya akan menyulitkan kami," sambungnya.
"Semua pemain sudah siap dan sangat menantikan pertandingan ini. Mungkin Newcastle akan mengalahkan mereka (Chelsea) akhir pekan ini," sambungnya lagi.
Belum terkalahkan di 14 pertandingan, Chelsea yang mengantongi 36 poin saat ini masih bertengger di puncak klasemen sementara Liga Premier. Sementara The Magpies yang hanya mampu mengantongi 20 poin dari 14 pertandingan tertahan di posisi sembilan. (Soccerway)
Cisse: The Magpies Siap Tumbangkan Chelsea
Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 05 Desember 2014 | 18:10 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Siapa Issac Hayden? Diklaim Punya Darah Malaysia, Tapi Resmi Pilih Timnas Jamaika
13 November 2024 | 21:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI