Preview: Berharap Keajaiban di Laga Pamungkas

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 28 November 2014 | 14:01 WIB
Preview: Berharap Keajaiban di Laga Pamungkas
Pemain timnas Indonesia Zulhan Malik Zamrun (kiri) beradu lari dengan Samsul Arif (kanan) saat latihan di Stadion My Dinh, menjelang laga pembuka grup A Piala AFF melawan Vietnam hari Sabtu (22/11).(ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jum'at (28/11/2014) pukul 19.00 WIB, tim nasional Indonesia akan melakoni laga pamungkasnya di fase Grup A Piala AFF 2014. Di laga yang akan dihelat di Hang Day Stadium, tim Garuda akan menghadapi tim kuda hitam Laos.

Laga ini akan menjadi laga hidup mati bagi skuat besutan Alfred Riedl. Mengantongi satu poin dari dua pertandingan, kemenangan dengan skor besar wajib diraih di laga pamungkas.

Apabila dalam laga ini Indonesia berhasil meraih tiga poin, tiket semifinal belum tentu masuk kantong. Minus gol yang dicatat tim Garuda, mengharuskan Firman Utina dan kawan-kawan berharap Vietnam kalah dengan skor besar dari Filipina.

Indonesia kini terpaut tiga poin dari Vietnam yang berada di posisi kedua. Selain unggul poin berkat kemenangan atas Laos di laga keduanya, Vietnam juga unggul selisih gol atas Indonesia. Vietnam memiliki plus tiga gol sementara Indonesia minus empat gol.

Menghadapi Laos, hanya satu pemain yang tidak bisa diturunkan Riedl yaitu Rizky Rizal Ripora. Rizky dipastikan absen menyusul kartu merah yang diterimanya saat menghadapi Filipina.

Mengusung formasi 4-2-3-1, Zulkifli Syukur pastinya tetap dipercaya Riedl untuk memimpin lini pertahanan. Zulkifli kemungkinan akan ditemani M. Roby, Victor Igbonefo dan Supardi Nasir.

Sedangkan di lini tengah nama-nama seperti Firman Utina, Raphael Maitimo dan Zulham Zamrun mungkin akan kembali mengisi line up. Tidak tertutup kemungkinan, eks kapten timnas U-19 Evan Dimas akan diberikan kesempatan berlaga oleh Riedl di pertandingan ini.

Jika Evan Dimas diturunkan, bisa jadi pemain muda timnas itu akan berada di belakang Cristian Gonzales yang akan berperan sebagai ujung tombak.

Sementara bagi Laos yang tumbang di dua laga, meraih poin tentunya menjadi target pelatih David Booth. Meski sudah dipastikan gagal melaju ke fase gugur, meraih poin di laga pamungkas tentunya bisa membuat skuat besutan Booth pulang dengan kepala tegak.

Hasil imbang 2-2 dipertemuan terakhirnya dengan Indonesia pada November 2012 silam, pastinya akan menjadi modal penting bagi Syavutthi dan kawan-kawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI